Mengenai Saya

Foto Saya
GPN Purwodadi
Lihat profil lengkapku

Links

Recents Comments

Links

Minggu, 14 Oktober 2012

"NGELAB" bareng KUN GEIA dan Pengumuman lomba Puisi



Menulis, merupakan suatu hal yang sudah akrab dalam kehidupan kita. Namun tidak semua orang menyukai menulis bahkan menganggap menulis adalah hal yang sulit.  Ternyata menulis bukan kegiatan sembarang kegiatan, ada formula – formula khusus yang bisa membuat seseorang menjadi seorang penulis hebat. Formula – formula tersebut dibedah oleh Kun Geia, penulis novel The Lost Java dalam acara Training Kepenulisan di Perpustakaan Daerah Grobogan, Ahad 14 Oktober 2012 yang diselenggarakan oleh Gerakan Pena Nusantara Purwodadi bekerja sama dengan The Lost Java Management.
            Lebih lengkapnya, Kun dalam trainingnya tidak hanya memberikan formula menulis secara teoritis, namun langsung dilaksanakan praktikum menulis oleh peserta training. Model training seperti inilah yang menjadi ciri khas dari kegiatan training yang dikembangkan oleh Kun Geia yang menyebut dirinya sebagai Penari Pena.
            Paduan dari mengenal diri sendiri untuk melejitkan potensi, segumpal daging itu bernama hati, membuat tulisan menjadi bernyawa, memelihara kesaktian tulisan ditambah dengan bagaimana melihat dengan mata satelit, meledakkan potensi penulis, pelajaran hebat dari manusia hebat merupakan formula – formula yang dapat menjadikan seseorang menjadi penulis hebat, tentu semua itu harus dipraktekkan begitulah penjelasan yang dipaparkan selama training berlangsung.
            Acara Training Kepenulisan ini adalah kegiatan kesekian kalinya dari Gerakan Pena Nusantara Purwodadi sebagai sebuah komunitas kepenulisan di Purwodadi – Grobogan. Selain Training Menulis dalam acara tersebut juga diumumkan tiga terbaik hasil lomba puisi Ketika Alam Bersajak yaitu  pada peringakat pertama ada Celoteh Angin oleh Andik Chefasa, pada peringkat kedua Untuk hatimu: bernyanyi aku entah menangis oleh Erik Yanuar, dan peringkat ketiga Cerita Duka Dari Negeri Surga Oleh Yayan.

ads

Ditulis Oleh : GPN Purwodadi Hari: 06.02 Kategori:

0 komentar:

Posting Komentar